Saturday 19 January 2013

5 Karakter Pemuda Ideal

5 Karakteristik Sosok Pemuda Ideal dalam Al Quran & Al Hadits"
.
1. Memiliki keberanian ( syaja’ah) alam menyatakan yang benar itu benar dan yang batil itu batil, lalu ia siap menanggung risiko ketika mempertahankan keyakinannya. contohnya adalah pemuda Ibrahim yang menghancurkan berhala-berhala kecil, lalu menggantungkan kapaknya di leher berhala yang besar untuk memberikan pelajaran kepada kaumnya bahwa menyembah berhala itu sama sekali tidak bermanfaat. kisah keberanian Ibrahim di kisahkan
dalam al Quran surat al-Anbiya : 56-70.
2. Memiliki rasa ingin tahu yang tinggi (curiosity) untuk mencari dan menemukan kebenaran atas dasar ilmu pengetahuan dan keyakinan. artinya, tidak pernah
berhenti dari belajar dan menuntut ilmu pengetahuan ( QS. al Baqarah : 260).
3. selalu berusaha dan berupaya untuk berkelompok dalam bingkai keyakinan dan kekuatan akidah yang lurus, seperti pemuda Ashahbul Kahfi yang dikisahkan dalam al Quran Surat Al Kahfi : 13-25. jadi berkelompok bukan untuk berhuru-hara atau sesuatu yang tidak bermanfaat.
4. Selalu berusaha untuk menjaga akhlaq dan kepribadian sehingga tidak terjerumus pada perbuatan asusila. seperti kisah Nabi Yusuf a.s ( QS. Yusuf : 22-24).
5. Memiliki etos kerja dan etos usaha yang tinggi serta tidak pernah menyerah pada rintangan dan hambatan. hal itu dicontohkan pemuda Muhammad yang menjadikan tantangan sebagai peluang hingga ia menjadi pemuda yang bergelar al-amin ( terpercaya) dari masyarakat.

0 komentar:

Post a Comment

Terimakasih telah membaca Artikel saya. Alangkah indahnya jika anda meninggalkan sebuah komentar.